MegapolitanNasional

Demo Pegawai Honorer Banten, Begini Kata Jazuli Abdillah

Laporan : Bintang T

Serang | WIT – Jelang perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia Ke-77, ribuan tenaga honorer melakukan aksi di Kawasan Pusat Pemeintahan Provinsi  Banten (KP3B), Kecamatan Curug, Kota Serang pada Senin (15/08/2022).

Aksi yang dilakukan pegawai  non ASN ini sebagai respon atas Surat Edaran Kemenlan RB yang berencana menghapus tenaga honorer pada November 2023 mendatang. Padahal jumlah honorer sendiri masih dibutuhkan oleh pemerintah, khususnya daerah.

Mereka menuntut agar kebijakan tersebut ditinjau ulang alias dibatalkan. Selain itu mereka juga menuntut kejelasan tentang pengangkatan menjadi ASN dan PPPK.

Ribuan massa tersebut ditemui oleh Anggota DPRD Provinsi Banten dari Fraksi Demokrat, Ahmad Jazuli Abdillah. Sekadar diketahui, Jazuli merupakan anggota dewan Provinsi Banten yang konsisten memperjuangkan nasib pegawai non ASN.

Beberapa waktu lalu, Jazuli juga mendampingi langsung para guru honorer Se- Kota Tangerang ke Jakarta untuk meminta klarifikasi dan penjelasan  sekaligus meminta kejelasan nasib mereka.

Di depan para tenaga honorer, Jazuli menyampaikan komitmennya untuk memperjuangkan nasib tenaga honorer. “Kita akan perjuangkan terus agar apa yang menjadi tuntutan mereka tercapai,” kata anggota parlemen dari daerah pemilihan Kota Tangerang ini.

Aksi yang berlangsung sejak pagi sekira pukul 08.00 WIB tersebut berlangsung damai. Sebagian dari mereka mengenakan ikat kepala dan bendera merah putih.

(Visited 20 times, 1 visits today)