Giat Jumat Curhat Bersama Bapak LMA Mamberamo Tengah
Laporan: Anton
Mamberamo Tengah, WIT – Bertepatan di Mapolres Mamberamo Tengah Wakapolres Kompol Frans Daniel Tamaela menyampaikan maksud dan tujuan dari kegiatan Jumat curhat untuk mendengarkan keluhan-keluhan dan masukan dari Masyarakat Mamberamo Tengah terkait Keamanan, Pemerintahan maupun permasalahan
Jumat, (28/04/2023)
Berkaitan permasalahan yang ada di luar kota Kobakma agar bapak LMA menyampaikan ke warga yang ada di kobakma agar tidak ikut campur dan tidak terprovokasi dengan isu-isu yang berkembang dan tidak melakukan hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri dan orang banyak
Dalam kegiatan tersebut Bapak LMA berharap Putra/putri asli Mamberamo tengah Juga bisa lulus dalam seleksi Polri T.A 2023 dan bisa menjadi contoh bagu penerus bangsa yang ada di Mamberamo Tengah
Wakapolres Mamberamo Tengah
Mengucapkan terimakasih atas masukan dari Bapak Babor Bagabol
“Terima kasih atas bantuannya yang telah membantu Polri untuk merangkul Masyarakat agar tidak mudah terhasut dan terprovokasi isu – isu diluar kota Kobakma, Terkait penerimaan Anggota Polri kami tidak bisa menjamin kelulusan putra/putri dari Mamberamo Tengah hal itu kembali pada diri mereka masing – masing”
Dalam kesempatan ini saya mewakili Kapolres Mamberamo Tengah meminta bantuan dan kerjasama kepada Bapak Babor Bagabol dan warga yang ada apabila ada warga pendatang baru yang berseberangan dengan NKRI agar segera laporkan ke polres sehingga kami dapat mengambil langkah-langkah kedepan agar tidak terjadi hal-hal yang dapat merugikan orang banyak.
Sumber: Humas Polres Mamteng